Admin dan keluarga besar tekajeku.blogspot.com mengucapkan "Selamat Hari Guru" - "Ujian Semester Ganjil 2013/2014, dilaksanakan 08 Oktober 2013” - "Materi pembelajaran Pabudi untuk Kelas X (Kurikulum 2013) Mapel Sistem Operasi, dan Kelas XI (KTSP) Mapel Produktif TKJ, untuk sementara dipindahkan ke http://pabudiku.blogspot.com/"

gravatar

Pendidikan Budaya dan Berkarakter Bangsa

Sebenarnya Pendidikan Budaya dan Karakter Bangsa bukan sepenuhnya hal yang baru dalam sistem Pendidikan Nasional Indonesia. Hingga saat ini, setidaknya sudah ada tiga mata pelajaran yang diberikan untuk membina akhlak dan budi pekerti peserta didik, yaitu Pendidikan Agama, PKN, dan Bahasa Indonesia. Namun demikian, pembinaan watak melalui ketiga mata pelajaran tersebut belum membuahkan hasil yang memuaskan karena beberapa hal, diantaranya adalah...


Pertama :
Ketiga mata pelajaran tersebut cenderung sekedar membekali pengetahuan mengenai nilai-nilai melalui materi / substansi mata pelajaran.

Kedua :
Kegiatan pembelajaran pada ketiga mata pelajaran tersebut pada umumnya belum secara memadai mendorong ter-internalisasinya nilai-nilai oleh masing-masing siswa sehingga siswa berperilaku dengan karakter yang tangguh.

Ketiga :
Menggantungkan pembentukan watak siswa melalui ketiga mata pelajaran itu saja tidak cukup.
Pengembangan karakter peserta didik perlu melibatkan lebih banyak lagi mata pelajaran, bahkan semua mata pelajaran. Selain itu, kegiatan pembinaan kesiswaan dan pengelolaan sekolah dari hari ke hari juga dirancang dan dilaksanakan untuk mendukung pendidikan karakter.

Merespons sejumlah kelemahan dalam pelaksanaan pendidikan akhlak dan budi pekerti yang telah diupayakan inovasi pendidikan budaya dan karakter bangsa. Inovasi tersebut adalah;
Pertama:
Pendidikan budaya dan karakter bangsa dilakukan secara terintegrasi ke dalam semua mata pelajaran. Integrasi yang dimaksud meliputi pemuatan nilai-nilai ke dalam substansi pada semua mata pelajaran dan pelaksanaan kegiatan belajar mengajar yang memfasilitasi dipraktikkannya nilai-nilai dalam setiap aktivititas pembelajaran di dalam dan di luar kelas untuk semua mata pelajaran.


Kedua:
Pendidikan budaya dan karakter bangsa juga diintegrasikan ke dalam pelaksanaan kegiatan pembinaan kesiswaan.

Ketiga:
Selain itu, pendidikan budaya dan karakter bangsa dilaksanakan melalui kegiatan pengelolaan semua urusan di sekolah yang melibatkan semua warga sekolah.

Pendidikan Budaya dan Berkarakter pada saat ini telah diimplementasikan pada beberapa macam bentuk penilaian pada beberapa macam Mata Pelajaran di sekolah, khususnya di SMK yakni:
1.  Pendidikan Agama
2.  Pendidikan Kewarganegaraan
3.  Pendidikan Bahasa Indonesia
4.  Pendidikan Jasmani dan Kesehatan
5.  Pendidikan Seni dan Budaya, serta
6.  Mata Pelajaran Bidang Produktif

Ada baiknya apabila seluruh Mata Pelajaran yang diampu dapat merealisasikan Pendidikan Budaya dan Berkarakter Bangsa seperti sebagaimana telah disimpulkan.

Semoga...

(Sumber: berbagai sumber)

Silahkan berikan Komentar yang baik...

z


Dukung tekajeku di facebook dengan mengklik "Like" dibawah ini yaaa....

.

Links

Bloggers - Meet Millions of Bloggers
.



..

TWITTER STATUS

,

qrcode

PROFILEKU

ARSIPKU

Penayangan bulan lalu

tEkAjEkU Google Plus

KOPROL STATUS

Iklan




.